Pada kesempatan kali ini kami akan berikan beberapa rekomendasi Drone Terbaik untuk Hadiah Natal. Kami sudah menyusun dengan sederhana dan mudah untuk membantu anda dalam menemukan drone yang sempurna untuk dijadikan sebagai hadiah natal, entah itu untuk saudara, ataupun teman. Oleh karena itu, anda bisa duduk dengan tenang dan membaca beberapa drone yang kami rekomendasikan.
Drone Terbaik untuk Hadiah Natal
Tahun 2019 ini merupakan tahun yang menarik bagi industri drone. Ini dikarenakan beberapa drone populer yang memiliki harga dibawah $200 mendapatkan peningkatan besar seperti kamera HD 1080P dan Modul GPS. Pada awalnya fitur-fitur seperti ini hanya ada pada drone dengan kamera kelas profesional.
Tapi kita sudah melihat teknologi mulai merambah kebawah seperti drone low-end. Inilah yang membuat harga drone semakin terjangkau untuk para pemula ataupun pilot drone rekreasi. Drone yang kami rekomendasikan ini sudah kami tinjau secara mendalam dalam penelitian produk kami. Drone untuk hadiah natal dibawah ini merupakan rekomendasi yang bisa anda beli denga harga yang lebih terjangkau.
Tidak lupa juga, bahwa beberapa drone ini sangat luar biasa, terlebih lagi sangat mudah untuk diterbangkan. Dengan seperti ini, maka membuat drone-drone ini sangat ramah bagi para pemula. Tanpa basa-basi lagi, mari kita saja langsung simak dibawah ini.
Baca Juga: Rekomendasi 3 Drone GPS untuk Pemula
1. DJI Mavic 2 Pro
DJI Mavic 2 Pro ini merupakan salah satu drone terbaik yang bisa anda beli untuk merayakan natal 2019. Quadcopter portabel dan lipat ini sangat luar biasa, karena ia mampu terbang selama 31 menit dan memiliki jarak kendali hingga 8 KM.
Drone dari DJI yang baru ini tidak hanya hadir dengan beberapa peningkatan yang luar biasa saja, tetapi sekarang sudah dilengkapi dengan kamera 20MP Hasselblad. Yang mana dengan kamera ini drone bisa mengambil foto hingga pengaturan resolusi 5.2K yang tentunya sangat menggiurkan. Walaupun masih memiliki kemampuan mengambil vidio hingga 4K UHD pada 30 FPS.
Tapi drone ini menawarkan beberapa keunggulan dibandingkan drone Phantom 4. Terutama pada kinerja penerbangan yang kuat serta fleksibilitasnya. Selain itu terdapat juga fitur lain yang disebut sebagai Zoom Mavic 2 yang memungkinkan anda mengambil gambar dengan 4 kali zoom. Bagi anda yang berminat dengan drone ini, anda bisa membelinya diharga $1,375 atau sekitar Rp 19.274.000.
2. Parrot Anafi
Dengan di banderol dengan harga yang lebih murah, Drone Terbaik untuk Hadiah Natal yang kedua ini jatuh pada Parrot Anafi. Drone yang satu ini berasal dari pabrikan parrot yang berbasis di AS dan sudah lama dalam membuat drone. Ada beberapa drone parrot yang populer seperti Mampo FPV dan Bebop 2.
Parrot Anafi ini merupakan drone terbaru mereka dan sudah mendapatkan daya tarik baru karena fleksibilitas yang unggul atas DJI Mavic Air serta harga yang lebih murah. Salah satu keunggulan fitur dari drone ini adalah kameranya yang bisa berputar. Yang mana ini akan membuat anda bisa mengambil gambar dari hampir semua sudut pandang.
Dengan kemampuan terbang selama 25 menit, drone ini bisa anda dapatkan dengan harga $599 atau sekitar Rp 8.396.000. Parrot Anavi ini merupakan drone yang memiliki kemampuan udara luar biasa yang tentunya akan menjadikannya sebgai pesawat tanpa awak yang layak dibeli.
3. Mirage Pro D50
Jika anda sedang mencari Drone Terbaik untuk Hadiah Natal, mungkin anda bisa mempertimbangkan Drone Mirage Pro D50 ini. Drone ini merupakan favorit banyak orang, walaupun memiliki kemiripan seperti DJI Spark yang tengah populer saat ini. Mungkin bagi anda yang memiliki budget dibawah $200 anda bisa membeli drone yang satu ini.
Dengan kemampuan terbang selama 15 menit, dan memiliki 3 mode kecepatan yang berbeda. Secara default drone ini akan terbang dengan pengaturan paling lambat, sehingga anda akan dengan mudah mempelajari fitur-fitur yang ada pada drone ini. Setelah mulai memahami dasar dan fitur dari drone ini, anda bisa menyesuaikan kecepatan untuk mengembangkan dan mengasah ketrampilan pilot anda.
Drone ini sangat cocok digunakan untuk berlatih dan memiliki kualitas kamera yang mengesankan hingga pengaturan resolusi HD 1080P. Tidak hanya itu, drone ini sudah menggunakan sistem transmisi 5G yang akan meningkatkan kualitas siaran langsung dan meminimalkan latensi. Untuk mendapatkannya, drone ini dihargai $129 atau sekitar Rp 1.808.000.
Baca Juga: 5 Tips Fotografi Drone Terbaik
Itu dia beberapa Rekomendasi Drone Terbaik untuk Hadiah Natal yang bisa anda beli. Anda bisa membeli drone ini untuk diri anda sendiri atau diberikan kepada saudara untuk dijadikan hadiah. Tentunya ini merupakan hadiah yang sangat bagus jika diberikan kepada keluarga anda.